DKP OPTIMALKAN USAHA BUDIDAYA IKAN AIR TAWAR
Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten 2010 akan mengoptimalkan usaha budidaya ikan air tawar terutama jenis lele, mujahir dan ikan mas. Pandeglang, 17/12 (Antara/FINROLL Automotive) - Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten 2010 akan mengoptimalkan usaha budidaya ikan air tawar terutama jenis lele, mujahir dan ikan mas.
"Kita memiliki potensi usaha budidaya ikan air tawar yang cukup besar, namun selama ini belum dioptimalkan, sehingga tidak memberikan kontribusi berarti bagi penerimaan daerah maupun masyarakat," kata Kepala Bidang Bina Usaha DKP Kabupaten Pandeglang Samsudin, Kamis.
Guna mendukung optimalisasi budidaya itu, telah diprogramkan penataan berbagai sarana penunjang seperti pengairan dan peningkatan jumlah penyediaan bibit.
Selain itu, juga terus dilakukan pembinaan pada petani agar usahanya lebih baik guna mendorong warga menekuni usaha serupa, terutama mereka yang memiliki sawah.
"Kita dorong petani untuk usaha budidaya ikan air tawar, paling tidak melalui sistem tumpang sari dengan padi ataupun selingan setelah panen sambil menunggu masa tanam selanjutnya," katanya.
Kabupaten Pandeglang merupakan daerah pertanian yang memiliki areal persawahan ratusan ribu hektere dan usaha budidaya ikan air tawar sangat potensial dikembangkan di daerah itu.
Mengenai bantuan bagi para petani, menurut dia, untuk modal tunai pada 2010 tidak ada namun akan diupayakan dalam bentuk pemberian benih.
Kabupaten Pandeglang memiliki tiga unit balai benih ikan (BBI), hasilnya sebagian akan dijual untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) sisanya dibagikan pada masyarakat, katanya.
Ia juga menjamin ketersediaan benih ikan cukup karena produksi benih dari tiga unit BBI tersebut cukup banyak dan akan ditambah kalau memang permintaan meningkat. ***2***
Sumber: Finroll Automotive: http://automotive.id.finroll.com/klub-mobil/26947-dkp-optimalkan-usaha-budidaya-ikan-air-tawar.html
Written by Rollit Thursday, 17 December 2009 09:12
"Kita memiliki potensi usaha budidaya ikan air tawar yang cukup besar, namun selama ini belum dioptimalkan, sehingga tidak memberikan kontribusi berarti bagi penerimaan daerah maupun masyarakat," kata Kepala Bidang Bina Usaha DKP Kabupaten Pandeglang Samsudin, Kamis.
Guna mendukung optimalisasi budidaya itu, telah diprogramkan penataan berbagai sarana penunjang seperti pengairan dan peningkatan jumlah penyediaan bibit.
Selain itu, juga terus dilakukan pembinaan pada petani agar usahanya lebih baik guna mendorong warga menekuni usaha serupa, terutama mereka yang memiliki sawah.
"Kita dorong petani untuk usaha budidaya ikan air tawar, paling tidak melalui sistem tumpang sari dengan padi ataupun selingan setelah panen sambil menunggu masa tanam selanjutnya," katanya.
Kabupaten Pandeglang merupakan daerah pertanian yang memiliki areal persawahan ratusan ribu hektere dan usaha budidaya ikan air tawar sangat potensial dikembangkan di daerah itu.
Mengenai bantuan bagi para petani, menurut dia, untuk modal tunai pada 2010 tidak ada namun akan diupayakan dalam bentuk pemberian benih.
Kabupaten Pandeglang memiliki tiga unit balai benih ikan (BBI), hasilnya sebagian akan dijual untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) sisanya dibagikan pada masyarakat, katanya.
Ia juga menjamin ketersediaan benih ikan cukup karena produksi benih dari tiga unit BBI tersebut cukup banyak dan akan ditambah kalau memang permintaan meningkat. ***2***
Sumber: Finroll Automotive: http://automotive.id.finroll.com/klub-mobil/26947-dkp-optimalkan-usaha-budidaya-ikan-air-tawar.html
Written by Rollit Thursday, 17 December 2009 09:12
Labels: Berita Perikanan
0 Comments:
Post a Comment
Subscribe to Post Comments [Atom]
<< Home